adsense

Penggunaan resistor Pull-up dan resistor pull-down pada Arduino


Artikel ini akan membahas mengenai penggunaan resistor pull-up dan resistor pulldown dengan menggunakan push button, dapat juga dianalogikan sebagai sensor, karena mempunyai 2 kondisi yaitu HIGH (1) dan LOW (0), ada 2 cara penggunaan push button pada Arduino, yaitu
1. Dengan menggunakan Resistor pull-down, dengan cara menambahkan resistor dari ground ke pin yang digunakan untuk input push button, rangkaian dari resistor pulldown adalah sebagai berikut
 
 
Dengan menggunakan resistor pull-down, maka kondisi awal pembacaan pushbutton adalah 0, karena ketika tombol dilepas maka daya dari ground akan mengalir menuju pin input melalui resitor. Fungsi lain resistor sendiri yaitu untuk mencegah terjadinya korsleting pada saat push-button ditekan.



2. Dengan menggunakan Resistor pull-up, pembacaaan awal resistor Pull-Up adalah bernilai HIGH, kemudian ketika Push buttton ditekan, maka nilainya akan bernilai LOW. penggunaan resistor pull-up merupakan cara yang paling sederhana dan terbilang efisien, karena tidak memerlukan daya tambahan, skema dari penggunaan push-button menggunakan resistor pull-up. Terdapat sedikit perbedaan antara pemrograman push-button yang menggunakan resistor pull-down dengan pull-up, perbedaannya terdapat pada bagian pinMode (pin, INPUT_PULLUP).  contoh pemaangan resistor Pull-up pada mikrokontroler arduino dapat dilihat pada Gambar disamping, pemasangannya cukup sederhana bukan?,

selanjutnya, saya akan membuat pengendalian 2 buah lampu LED dengan menggunakan Push button, dimana satu push button dipasang dengan menggunakan resistor Pull-down, dan satu lagi menggunakan fasilitas resistor Pull-down.Untuk lebih jelansya dapat dilihat pada Gambar dibawah.
 

pada Gambar diatas, pin button dengan PULL_UP dihubungkan dengan pin D6, dan pin
dengan menggunakan resirtor pull-down dihubungkan dengan pin D7.
 

Penggunaan resistor Pull-up dan resistor pull-down pada Arduino Penggunaan resistor Pull-up dan resistor pull-down pada Arduino Reviewed by Unknown on November 07, 2017 Rating: 5

1 comment:

Powered by Blogger.